Ponorogo (28/09/2024) – Malam Puncak Pramanda Art Show, Pramuka MAN 2 Ponorogo Meriahkan Penerimaan Tamu Ambalan (PTA). Pada hari kedua pelaksanaan PTA. Pramuka MAN 2 Ponorogo menggelar malam puncak acara bertajuk Pramanda Art Show. Acara ini berlangsung dengan meriah di lapangan Desa Karang Waluh, dan dihadiri oleh berbagai tokoh penting seperti Dr. Moh. Nurul Huda, M.Pd, Kepala Kementerian Agama Ponorogo, Kepala MAN 2 Ponorogo beserta jajarannya, para guru dan tenaga kependidikan MAN 2 Ponorogo, para alumni, serta warga Desa Karang Waluh. Kesuksesan kegiatan ini tidak lepas dari kerja keras Dewan Ambalan dan organisasi ekstrakurikuler MAN 2 Ponorogo.
Pramanda Art Show tahun ini berbeda dari tahun sebelumnya, dengan rangkaian acara dan penampilan yang dirancang lebih menarik, memberikan kesan mendalam kepada seluruh hadirin. PTA kali ini mengusung tema “PRAMANDA BERKARYA, MAN 2 MENDUNIA”, yang diharapkan dapat memperkenalkan MAN 2 Ponorogo ke kancah internasional.
Acara dimulai dengan penampilan Gema Sholawat dan tari saman yang memukau para penonton. Dilanjutkan dengan pembawa acara dalam empat bahasa, pembacaan tilawah Al-Quran, sambutan dari kepala madrasah serta Kepala Kementerian Agama Ponorogo. Acara kemudian berlanjut dengan drama penyulutan api, semaphore, pembacaan Dasa Dharma dan puisi, Pramanda Choir, seni bela diri pencak silat, penampilan vokal, tarian Alora, serta jingle 2’32.
Tidak berhenti di situ, Pramanda Art Show juga menghadirkan special show oleh Wisnu Jaya, yang membawakan sejumlah lagu yang membuat andika serta penonton semakin semangat. Wisnu Jaya juga menyanyikan lagu populernya yang diciptakan oleh kakaknya, Pujaningsih, yang menambah kemeriahan malam tersebut. Dengan ditutupnya acara malam puncak ini, Pramanda Art Show tahun ini telah sukses menghadirkan kesan berbeda dan lebih seru dibandingkan tahun sebelumnya. Banyak momen kebahagiaan dan keceriaan yang dirasakan oleh seluruh peserta dan penonton, menandai berakhirnya Penerimaan Tamu Ambalan yang penuh kenangan.
Sebelum penutupan di pagi hari diawali dengan kegiatan operasi semut, sebuah kegiatan yang penuh dengan kerjasama dalam mencapai tujuan bersama. Dilanjutkan dengan mengantarkan sembako kepada warga yang telah disinggahi rumahnya untuk andika yang melaksanakan PTA di desa karang waluh. Momen ini tidak hanya membantu mereka yang membutuhkan, tetapi juga membangun hubungan yang lebih erat. setelah itu makan pagi dan di akhiri dengan menurunkan tenda bersama anggota sangga masing- masing serta perpulangan andika. Kegiatan PTA ini bertujuan meningkatkan rasa persatuan sesama anggota, membangun komunitas serta menumbuhkan sikap patriotisme.
Reporter :
Belva Nur Leilani Nafi’ah (XI-6)
Clarissa Cynthia Valda Illona (XI-6)
Nayla Aiko Rosyida (XI-6)
Radella Clarisa Tiffany (XI-7)
Rahma Dwi Prihaswati (XI-2)
Naufal Fabian Syabana (XI-3)
Azka Arroyyan Firdaus (XI-3)
Muhammad Mirzaki Ulum (XI-11)
Saparuddin Febrianto (XI-3)





Discover more from MAN 2 Ponorogo
Subscribe to get the latest posts sent to your email.




