Ponorogo (18/08/25)– MAN 2 Ponorogo kembali menorehkan prestasi membanggakan melalui ajang Voice in Brilliant English Competition (VIBE) tingkat Se-Jawa Bali yang diselenggarakan oleh Politeknik Negeri Malang. Dalam kompetisi bergengsi tersebut, dua siswi kelas X-2, Chalysta Nadine Yelu Azzahra dan Keyla Zahwa Airanie, berhasil meraih gelar Fourth Runner Up. Babak final sekaligus pengumuman juara dilaksanakan pada tanggal 14 Agustus 2025 di Politeknik Negeri Malang.
Keberhasilan ini tidak terlepas dari bimbingan intensif Miss Trina selaku pembimbing, serta dukungan penuh dari teman teman yang bersangkutan. Kedua siswi tersebut mengakui bahwa motivasi dan masukan yang diberikan sangat membantu mereka dalam menjalani proses persiapan hingga pelaksanaan lomba.
Selama kompetisi, tantangan terbesar yang mereka hadapi adalah saat melakukan pengambilan video dan presentasi di hadapan dewan juri. Namun demikian, seluruh rangkaian latihan yang telah dijalani memberikan pengalaman berharga dan kesan mendalam. “Proses latihan merupakan pengalaman yang paling berkesan bagi kami,” ungkap Chalysta dan Keyla.
Persiapan kompetisi ini telah dilakukan sejak sebelum tahun ajaran baru dimulai, dengan tempat latihan berada di kantor ICP. Keduanya menyatakan bahwa keikutsertaan dalam VIBE dilandasi oleh keinginan untuk menambah pengalaman, mengasah keterampilan berbahasa Inggris, serta mencoba hal baru yang belum pernah mereka coba sebelumnya. Saat pengumuman hasil, Chalysta dan Keyla menyampaikan rasa syukur dan bangga atas capaian yang diraih. Karena dapat membawa pulang prestasi.
Prestasi ini menjadi bukti nyata bahwa semangat belajar, kerja keras, serta dukungan lingkungan madrasah mampu melahirkan generasi berprestasi. MAN 2 Ponorogo berharap keberhasilan ini dapat menjadi inspirasi bagi seluruh siswa untuk terus berkompetisi dan mengembangkan potensi diri di berbagai bidang.
Reporter:
1.Hasna Fadhila Ramadhani XI-8
2.Rika Afidatul Azizah XI-10
3.Jingga Setya Ningrum XI-4
4.Farel EkaPratama XI-8



Discover more from MAN 2 Ponorogo
Subscribe to get the latest posts sent to your email.




