PRAMANDA Jawara di Kejuaraan Pramuka WSSC 2022

Ponorogo, 18 – 20 November 2022. Dewan Kerja Cabang KWARCAB Ponorogo menggelar Event Wengker Scout Subserve and Competition (WSSC) bertempat di 2 lokasi yaitu di KWARCAB dan di Ponorogo City Center (PCC). WSSC ini diselenggarakan dengan tujuan agar anggota Pramuka Penggalang dapat menunjukkan kreatifitasnya. MAN 2 Ponorogo mengirimkan beberapa siswa siswi yang tergabung dalam organisasi PRAMANDA (Pramuka MAN 2 Ponorogo).

“Persiapan lomba ini bisa dibilang cukup mepet karena hanya memiliki kurun waktu kurang lebih 3 minggu”, ujar Adira, salah satu peserta. Kesan dan pesan yang disampaikan oleh Adira, “Alhamdulillah, untuk kesannya pasti senang dan juga bangga karena bisa membawa nama Pramuka MAN 2 Ponorogo menjadi juara, dan pesannya semoga Pramuka MAN 2 Ponorogo bisa lebih berprestasi dan lebih jaya ke depannya”.

Pada Event WSSC tersebut, MAN 2 Ponorogo mendapatkan beberapa kejuaraan yaitu Juara 1 PA Transfer Berita Pendek, Juara 1 PI Transfer Berita Pendek, Juara 1 PA Short Video, Juara 1 PA Tapak Kemah, Juara 1 PI Tapak Kemah, Juara 1 PA Miniatur Pionering, Juara 1 PI Miniatur Pionering, Juara 1 PA Bina LKBB, Juara 3 PI Utama LKBB, Juara 1 PI MLBB, Juara 3 PA Bisnis Plan dan Juara 3 Sorak Gembira.

Reporter : Muhammad Ilham Al-Azizy, Adirangga Athala Eryunanda, Febrina Dhea Yurista, Jesicca Nur Arizani, Yunisya Galuh Dwi Arianti dan Alvina Nurfaizzatul Maula


Discover more from MAN 2 Ponorogo

Subscribe to get the latest posts sent to your email.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.