Campus Festival MAN 2 Ponorogo 2019
Campus Festival MAN 2 Ponorogo 2019
Campus Festival MAN 2 Ponorogo 2019

Campus Festival MAN 2 Ponorogo 2019 | Ponorogo, Sabtu 19 januari, diselenggarakan Campus Festival 2019 yang bertempat di MAN 2 Ponorogo. Acara ini diikuti oleh 32 perguruan tinggi negeri dan swasta. Campus Festival merupakan sebuah event bersama IAMA (Ikatan Alumni MAN 2 Ponorogo) yang bertujuan untuk merangkul alumni MAN 2 Ponorogo serta mengenalkan lebih detail berbagai jurusan di kampus dan sistem penerimaan mahasiswa baru dan juga untuk memotivasi mereka melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi sesuai dengan minat dan kemampuan yang dimiliki.

Dalam event tersebut para siswa MAN 2 Ponorogo difasilitasi Stand Visited yang telah disediakan dari setiap perguruan tinggi yang ikut agar lebih mengenal berbagai kampus, juga untuk tanya jawab ataupun menginformasikan tentang fakultas-fakultas pada masing masing Universitas. Tak hanya itu, sesi foto bersama dengan mahasiswa alumni MAN 2 Ponorogo juga dapat dilakukan serta di sediakan brosur dan stiker dari berbagai Universitas. Selain terdapat jalan sehat dan stand visited juga terdapat Cam Fest Show yaitu perkenalan dari setiap perwakilan tujuh kampus yaitu Universitas Negeri Gadjah Mada, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Brawijaya, Universitas Malang, Universitas Surabaya, Universitas Muhammadiyah, dan Institut Agama Islam Negeri Ponorogo saat acara hiburan jalan sehat.

“Salah satu alumni MAN 2 PONOROGO, pendapatnya tentang “diadakannya campus festival ini adalah  bertujuan untuk memberikan informasi kepada adik- adik tingkat di MAN 2 Ponorogo tentang campus yang diinginkan dan untuk berkeinginan untuk mengejar cita cita nya ” ujar Iqbal alwi selaku ketua panitia.

Kemudian dari salah satu siswi kelas XII MAN 2 PONOROGO, Nurma wahyu lestari  mempunyai kesan dan pesan yang menurutnya “Campus festival taun ini sedikit berbeda dari tahun kemarin, kalo tahun kemarin tempatnya di gor dan karena banyaknya peserta dan alumni jadi kurang leluasa untuk bertanya, sedangkan di tahun ini tempatnya di beberapa ruang kelas jadi jika ingin bertanya lebih mudah dan leluasa. Pesannya semoga dengan di adakannya campus festival ini dapat memberikan motivasi dan informasi pada semua siswa agar melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi

 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.