
PRAMANDA Borong Juara LKTP se-Jawa Timur | Senin, 10 September 2018, pramuka MAN 2 Ponorogo (pramandapo) berlaga menuju LKTP (Lomba Kepramukaan Tingkat Penegak) III se-Jawa Timur Terbuka. Untuk mengikuti perlombaan yang bertempat di Kostrad, Singosari, Malang ini, pramandapo mengirimkan anggota terbaiknya. Mereka adalah hasil seleksi dari paseda (pasukan elite dewan ambalan), Dewan Ambalan sendiri, dan anggota di luar DA yang berpengalaman. Berjumlah 16 peserta dan 6 CST (Succes Team). Rombongan bertolak dari madrasah, pada hari Kamis, 6 September 2018.
Berikut daftar peserta LKTP III Se-Jawa Timur Terbuka 2018;
Peserta Pa
Arya Pratama
Nizar Yoga
Yahya Abdi
Nabil Azizy
Hana Kurniadi
Maha Yuda S.
Prasetio
Dani Bintang
Peserta Pi
Nikmatul Kusna
Elin Kusumaningsih
Nadya Putri Eka
Niken Sekar
Afnan Rizqiana
Alfi Nur
Fitra Chairina
Ismi’ Wahyu Rena
Rombongan tiba di area Kostrad Singosari pada pukul 23.00 WIB. Berikut agenda kegiatan selama perlombaan:
Hari pertama, 7 September 2018
Tapak tenda
Cerdas Cermat
Senam
LKBB
Pentas Seni (per-pangkalan)
“Apapun hasilnya, kita syukuri saja. Yang penting tetap berusaha dan berdoa”, kata salah satu pendamping, memeberitahukan hasil lomba cerdas cermat, dimana tim putra masuk 10 besar (7/9).
Hari ke-dua, 8 September 2018
Lintas Medan
Teknologi tepat guna
Pionering
Malam grebeg paseduluran
Tahap kedua Putra-Putri LKTP III mempromosikan potensi wisata yang ada di daerah masing-masing. Sempat ada penjedaan pada mata lomba pionering di pukul 17.30 WIB.karena sholat maghrib. Di hari kedua ini, peserta berjuang secara beruntut sejak pagi hingga petang.
Hari terakhir, 9 September 2018
Apel penutupan dan pengumuman juara. Bertempat di lapangan sapta marga, kostrad, suasana peserta terlihat menegangkan.
Akhir yang membanggakan bagi pramandapo. Sebanyak 6 peserta berhasil menyabet penghargaan dan terdaftar sebagai Pasukan Garuda 2018.
Berikut hasil kejuaraan LKTP III se-Jawa Timur yang berhasil diraih pramandapo;
Tim Putra;
Putra LKTP III 2018
Juara 3 senam pramuka jilid II
Juara 2 Lintas medan
Juara 2 LKBB
TimnPutri;
Juara 1 fotografi
Juara 2 mading 3D
Juara 3 senam pramuka jilid II
“Setelah melalui latihan yang maksimal, alhamdulillah kita mendapatkan 7 piala. Semoga bisa memberikan barokah. Para pembina sudah melihat bagaimana lomba-lomba ini dilangsungkan, proses dan model-modelnya. Karena kita masih pertama mengikuti kegiatan ini, semoga besok kita sudah punya patokan, ohh.. Seperti ini”, ungkap salah satu pendamping pembina pramandapo.
Reporter: Nadya Salma.
Editor: yuliana
Discover more from MAN 2 Ponorogo
Subscribe to get the latest posts sent to your email.




