Ponorogo,7/12/2022- Enam siswa MAN 2 Ponorogo berhasil lolos seleksi administrasi dan prestasi Beasiswa Indonesia Maju Angkatan ke-3. Saat ini mereka sedang berada di tahap wawancara Pembinaan Program Persiapan S1 Luar Negeri. Siswa yang lolos antara adalah Inge Ayu Puspita Sari XI MIPA 4, Itsna Mar’atul Qibtiyya XI MIPA 2, Syadhach Amaliya XI MIPA 2, Izzati Marcellya Rizky H. P XI IPS 1, Yunita Nurmala Sari XI IPS 1, Irma Martha Monika XI MIPA 2.
Ada beberapa tahap yang dilewati dalam BIM ini yaitu tahap administrasi, wawancara, dan substansial. Persiapan untuk proses administrasi dipersiapkan jauh hari karena menyangkut prestasi akademik dan non akademik. “Untuk wawancara dan substansial saya menyiapkan bahasa Inggris yang lebih baik lagi. Tahap ini berlangsung mulai hari selasa (29/11) kemarin sampai dengan jumat (2/12) . Ini semua tak lepas dari bimbingan Bu Amru dan Bu Yuliana”, ujar Istna.
Kendala yang dihadapi selama mengikuti tahap seleksi berupa jadwal yang padat, media komunikasi lewat zoom dengan room yang berbeda antar peserta dari MAN 2 Ponorogo. “Alhamdulillah bisa mengikuti program ini dengan lancar sampai tahap wawancara, semoga menjadi jalan untuk masa depan yang lebih cerah. Semangat untuk teman-teman yang ikut berjuang mengikuti program ini, semangat juga untuk teman-teman yang mau mengikuti, tingkatkan terus prestasinya agar lolos di angkatan selanjutnya. Harapan kedepannya, semoga teman seperjuangan BIM angkatan ke-3 dapat lolos semua dan mengikuti program persiapan lanjutan untuk ke luar negeri secara lancar, dan bisa mengabdikan kepada negara atas prestasinya”, tambah Istna.
Tim Web:
Cistya Diva Nirwasita, Dahniar Savina Wafi
Discover more from MAN 2 Ponorogo
Subscribe to get the latest posts sent to your email.




