Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Ri Ke-76 MAN 2 Ponorogo Secara Virtual

Selasa, 17/8/2021. Memperingati Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76, MAN 2 Ponorogo melaksanakannya secara virtual, mengingat kondisi yang masih dalam masa PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat). Acara peringatan ini dipimpin langsung oleh Kepala MAN 2 Ponorogo, Bapak Nasta’in, S.Pd. M.Pd.I dan dihadiri oleh  83 partisipan yang berasal  guru dan karyawan MAN 2 Ponorogo.

Pada pukul 09.54 WIB Waka Kurikulum MAN 2 Ponorogo, Ibu Evi Melianasari, S. Pd.,M.Pd mengawali virtual zoom selaku host acara dan dilanjutkan dengan mengikuti live streaming Upacara Pengibaran Bendera dalam rangka Peringatan HUT RI ke 76 di Istana Negara.

Meskipun berlangsung secara virtual, proses acara peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke 76 ini berlangsung lancar dan khidmat.

Tim WEB MAN 2 Ponorogo


Discover more from MAN 2 Ponorogo

Subscribe to get the latest posts sent to your email.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.